Begitu banyak yang perlu kamu perhatikan dan pelajari ketika kamu bekerja pada bidang penanganan rehabilitasi Bird of Prey atau kamu memutuskan menjadi seorang falconry. Jika kamu tidak berusaha mencari ilmu di tiap harinya untuk kesehatan mereka, maka jangan pernah sebut dirimu profesional di pekerjaanmu atau seorang falconry yang peduli terhadap mereka. Disini lanjutan dari terjemahan dari artikel the modern apprentices, sebuah artikel yang ditulis oleh seorang master falconry dengan sumber penulisan dari pengalamnya serta tulisan-tulisan dari para master sebelumnya dan beberapa dokter hewan ahli dibidangnya. Semoga terjemahan dari saya ini dapat membantu orang Indonesia yang membutuhkan info akurat mengenai BOP. Artikel akan diterjemahkan secara bertahap atau ber part - part. Selamat membaca
Pernafasan
Berbagai
kesulitan bernafas, bernafas yang pendek-pendek, nafas yang bercuit-cuit, dan
kehilangan suara merupakan indikasi bahwa Aspergillosis sedang terjadi. Asper
merupakan infeksi jamur yang terjadi di dinding alat pernafasan dan biasanya
diobati dengan ancoban atau amphotericin B. Pencegahan dapat dilakukan dengan
pemberian ventilasi ruangan (mews) dan udara lingkungan (outdoor) yang baik
serta fasilitas-fasilitas bersih lainnya.
Mulut
Plak
jamur (dengan bentuk datar dan semakin melebar) didalam mulut merupakan tanda-tanda
Frounce atau Trichomoniasis. Burung biasanya memiliki sikap makan yang
berantakan sehingga melukai (merusak) kondisi lidah mereka. Kondisi ini dapat
diobati dengan Flagyl, Spartrix, dimetridazole, atau metronidazole.
Pembengkakan
di sisi tenggorokan merupakan infeksi kelenjar ludah. Untuk lebih memastikan
adanya infeksi tersebut dapat dilakukan dengan melihat tenggorokan lebih ke
dalam lagi di mana letak kelenjar tersebut. Minta lah bantuan dokter untuk
membersihkan luka yg menjadi tempat infeksi tersebut dan gunakan antibiotic
untuk perawatan luka selanjutnya.
Luka-luka
lainnya yang mungkin muncul saat burung mendapatkan luka kecil pada mulut dan
mengembangkan infeksi pada mulut. Hal ini terjadi ketika sang burung memakan
tulang yg ada pada mangsanya namun tulang tersebut terlalu tajam sehingga
melukai bagian-bagian dalam mulut burung tersebut.
Bagian
yang membengkak tersisa dari hari sebelumnya dimana pemberian pakan tersebut
dilakukan dan kondisi pernafasan yang buruk akan menjadi tanda dari pembekakan
ini. Pembekakan ini dapat terobati dengan antibiotic yang digunakan untuk
mengobati masalah-masalah mulut lainnya (seperti yang disebutkan diatas) atau
bisa juga dengan pemberian porsi makan yang dilebihkan untuk burung yang
tubuhnya menjadi kurus atau lemah. Mencampurkan Pedialyte pada pakannya dapat
membantu menjaga hidrat dan membantu membilas isi dari bagian yang bengkak saat
sistem pembersihan berlangsung. Jika tidak ada perkembangan baik selama 8 jam,
segera temui dokter hewan.
Castings seharusnya berbentuk
seperti mana seharusnya (dan dikeluarkan dalam jangka waktu yang seharusnya
dihitung dari kapan waktu makannya).
Paruh
Memotong
(mengasah) paruh merupakan hal penting. Potong paruh hanya dengan peralatan
yang memiliki tenaga atau Dremer jika kamu memiliki kemampuan dalam
menggunakannya. Kebanyakan orang melakukan kesalahan dengan menggerakan Dremel
dengan cara yang salah sehingga menjelekkan atau membuat burung dalam keadaan
terluka. Pengalaman itu sendiri juga ditekankan pada suara dan gerakannya.
Bahkan perubahan suhu yang dihasilkan dari proses pemotongan ini merupakan hal
yang paling sulit dikontrol.
Paruh Great Horned Owl yang sudah terlalu panjang
Kaki
Luka
apapun pada kaki memiliki potensi untuk menjadi penyakit. Daging berlebih
seperti biji jagung yang tumbuh dibagian bawah kaki adalah awal untuk sebuah
penyakit bernama Bumblefoot. Daging itu akan terus membengkak dan terasa hangat
ketika disentuh, dan juga akan berubah warnanya menjadi merah menyebabkan sang
BOP hanya akan tiarap untuk menghindari berdiri dengan telapak kaki yang jelas
terasa sakit akibat Bumblefoot tersebut. Bumblefoot dapat dihilangkan dengan
menempatkan kaki pada alat pembersih dan pemberian antibiotic memberikan
pengobatan yang sama baiknya.
Ciri-ciri bumble foot yang mulai tumbuh (lihat panah merah)
Tenggeran
yang paling pantas untuk BOP masih dalam perdebatan sekarang. Bentuk permukaan
tenggeran yang direkomendasikan oleh para produser perch adalah yang dilapisi
karet ataupun Astroturf (Rumput sintetis), namun permukaan yang paling optimal
masih dalam perdebatan. Seorang Dokter hewan yang menjadi tempat saya
berkomentar dan berkonsultasi mengatakan telah melihat beberapa kasus
Bumblefoot yang dimana pemilik BOP nya memilih untuk memberikan elang mereka
tenggeran yang dilapisi dengan Astroturf. Spekulasinya adalah adanya
ketidakcocokan karakter fisik dari telapak kaki BOP terhadap property yang
menggunakan banyak campuran bahan kimia ini, sehingga disarankan untuk tetap
menghindari penggunaan perch dengan jenis tersebut. Perch yang paling
direkomendasikan adalah perch yang dilapisi dengan benda benda berbahan alami
seperti, tali tambang, serat karung, keset cocoa, kulit kayu (bagian permukaan
luar dari pohon), dan cork. Semua lapisan itu dapat menjadi fiber alami yang
juga dapat menjadi variasi tenggeran untuk tenggeran BOP. Berhati hatilah
terhadap tambahan kimia yang diberikan kepada bahan alami ini seperti
formaldehyde bisa dapat memberikan dampak yang tidak bagus. Pemberian variasi
perch yang diameternya berbeda-beda juga dapat membantu memastikan telapak kaki
BOP tidak lembab, terjepit, dan terus bergerak. Meninggalkan BOP dengan
bertengger di satu perch atau banyak perch namun semua permukaannya dingin
(pipa besi akan mendingin apabila suhu mendingin) dan juga permukaan yang terlalu
keras dapat melukai kulit kaki mereka.
Menghilangkan
bagian-bagian yang terlalu keras di tempat-tempat mereka berpijak dapat
mencegah kaki mereka terluka yang berpotensi menimbulkan infeksi. Membasuh kaki
mereka diperlukan atau menyikat kaki mereka dengan sikat gigi dan sabun
antibakteri Dial merupakan langkah terbaik untuk membuat kaki mereka tetap
bersih dan sehat. Selalu perhatikan kulit yang berada dibagian bawah kuku
dimana menjadi tempat yang selalu kering dari kulit kaki mereka. Tempat
tersebut merupakan tempat daging dan darah berkumpul dan apabila iritasi
terjadi ditempat ini sangat berpotensi menyebabkan infeksi. Selalu juga
bersihkan bagian tersebut untuk mencegah infeksi. Sedikit pijatan menggunakan salep
kaki di bagian kecil itu juga sangat berguna dalam merawat kesehatan kaki sang
burung. Perhatian harus selalu ditujukan kebagian tersebut untuk memastikan
tidak adanya kotoran berkumpul dibagian tersebut ketika salep dioleskan karena
ketika kotoran malah meresap bersama salep keadaan ini jauh lebih buruk
dibandingkan kalian tidak memberikan treatment apapun. Lanjutkan pijatan ke
seluruh bagian kakinya agar salep cepat meresap dan tidak menempel pada bulu
nantinya saat sang burung mengangkat satu kakinya dan memasukkannya ke dalam
bulu mereka. Sebuah salep sederhana namun efektif dapat dibuat dengan mencampur satu bagian lanolin anhidrat dengan
satu bagian Dermaclense.
Salep Corona yang digunakan untuk perawatan pada kuku kuda adalah salep kental
yang dikombinasikan dengan pelembab dan sifat anti bakteri. Mengoleskan salep
ini ke bagian yang mengalami masalah dapat mengobati penyakit burung tersebut.
Kuku
Ketika
perawatan paruh menggunakan Dremel jika kamu cukup memiliki keahlian
menggunakan ini. Gunakan ampelas untuk mengasah kembali kuku BOP ke bentuk dan
ukuran yang seharusnya. Kuku yang melingkar biasanya didapati pada
burung-burung yang di taruh dalam sangkar. Gunakan ampelas untuk memperbaiki
bentuk spiral ini. Membasuh kuku tidak akan merangsang kuku untuk tumbuh tajam
secara ce[pat jadi asahlah dengan ampelas dengan ketajaman yang dikehendaki.
Beberapa burung banyak yang bertengger dengan santai yang memudahkan kita
mengasah kuku dengan mudah tanpa mendapatkan perlawanan.
Ambil
gambar saat BOP pertama kali datang dari alam karena mereka pasti memeliki
bentuk kuku yang ideal karena mereka biasa mengasah sendiri ketika dialam,
jadikan itu standar untuk anda mengasah ulang kuku mereka nantinya. Juga jangan
lupa untuk selalu mencek bagian ujung jari dibawah kuku dimana daging sering
terjepit dengan kuku, periksa juga bagian kerutan di telapak kaki karena
bumblefoot terkadang tidak menunjukkan warna merah atau tetap berwarna natural
namun terasa keras saat diraba layaknya seperti kutil yang akan tumbuh.
Kotoran
Kotoran
dapat keluar dengan berbagai bentuk, terkadang sangat basah dan terkadang lagi
terlalu berkapur. Porsi fecal hampir berwarna coklat kehitaman berasal
kekonsistenan kerasnya lengketnya pellet. Warna hijau pada kotoran
mengindikasikan bahwa empedu sedang mengalami masalah. Walaupun BOP tidak akan
dalam bahaya secara mendadak karena masalah ini, namun kasus ini jelas
menunjukan kalau burung dalam keadaan terlalu kurus dari berat yang seharusnya.
Pakan juga memberikan pengaruh atas warna dan kekonsistenan pada kotoran.
Terlalu banyak mendapatkan daging kelinci dapat membuat kotoran terlihat pucat
dan bertekstur hampir seperti kapur yang dilembutkan. Terlalu banyak mendapat
pakan yang mengandung banyak tulang dapat menyebabkan kotoran berwarna cream
kecoklatan. Pakan yang terlalu berat pada chick yang baru berumur sehari dapat
membuat warna kotorannya menjadi kuning.
Kotoran normal pada seekor burung yang sehat. Fecal yang solid, besar dan
gelap dengan urate yang bersih.
Bintik-bintik
merah pada kotoran merupakan indikasi penyakit coccidiosis. Segera temui dokter
hewan terpercaya untuk menangani penyakit ini karena ditingkat ini sudah perlu
penanganan yang sangat serius. Tanda lain dari penyakit ini setelah kotoran
dengan karakter tersebut keluar adalah berubahnya kotoran menjadi berwarna
hitam dan sangat berair serta diiringi keluarnya castings yang terlalu ramping
berwarna coklat gelap dan berbau.
Kotoran yang
berwarna hijau cerah atau agak kehijauan merupakan tanda-tanda Frounce. Segera
cek bagian mulut (lidah dan wilayah tenggorokan).
Kotoran berwarna
keabu-abuan dengan fecal yg kehijau-hijauan merupakan tanda tanda burung
mengalami hidrasi atau adanya kehadiran parasit. Cara yang paling tepat untuk
mengetahui adanya parasit tersebut adalah dengan menaruh BOP dalam hawk box
dalam 12 jam atau bahkan 24 jam untuk mengetahui apakah ketika dibuka pintu
hawk box itu akan memunculkan bau kotoran yang sungguh-sungguh menyengat dari
pada yang biasanya (yang seharusnya).
Kondisi normal
yang seperti apa untuk burungmu?
Jika kamu
sedang mengoleksi sample kotoran untuk dokter hewan, satu trik adalah dengan
menggelar kertas wax dibawah pearch atau taruh kertas wax itu didalam hawk
boxnya. (catatan: ini akan membuat kotoran mengumpul disatu tempat dan tidak
mengalir didalam sela sela retakan kayu di dalam hawk box tersebut, penggunaan
Koran atau handuk kertas juga dasarankan)
Castings
Castings
(pellet atau bisa juga disebut hairball) bisa memiliki warna dan kekonsistenan yang
berbeda-beda, kebanyakan tergantung pada mangsa atau makanan yang sang burung
makan, atau bisa juga karena pengaruh kondisi kesehatan sang burung tersebut.
Ketahui dan ingat jadwal perkiraan durasi keluarnya castings serta bentuk, ke
konsistenan, dan bau normal dari masing masing tipe BOP dan mangsa yang mereka
makan. Jika sesuatu yang berbeda terjadi atas situasi yang seharusnya, maka ada
sesuatu masalah yang menyebabkan castings terhalang untuk keluar dengan bentuk
yang wajar atau malah tidak keluar sama sekali.
Diatas
merupakan contoh dari 5 buah castings yang normal. Lihat dari kiri ke kanan:
Castings yang paling kecil merupakan castings yang dibentuk oleh bagian tengah
bulu burung kecil serta sedikit bulu halusnya, kemudian terlihat dua castings
dari kelinci (satu dari kelinci berwarna hitam dan satunya dari kelinci
berwarna putih). Castings berikutnya merupakan castings dari mangsa berupa
tikus pohon berwarna putih, dan yang terakhir merupakan castings dari mangsa
berupa Rat.
Sumber: www.themodernapprentice.com
47 comments:
di artikel bagian PARUH perlu dikoreksi agar banyak pembaca tidak salah penafsiran. coping tidak bisa diartikan sebagai pemotongan paruh, tapi lebih pas sebagai proses pengasahan dan pembentukan paruh dengan alat khusus agar bentuk paruh bisa lebih ideal bagi si burung hantu. coping beak juga sebenarnya tidak bisa dilakukan sembarangan, dan jika memang tidak diperlukan, coping seharusnya tidak perlu dilakukan. mungkin mas bisa menambahkan kata2 saya tersebut di bagian paruh.... salam
Dok, saya punya bubo sumatranus, umur 2 bulan,bln bs terbang, dia aktif bgt suara keras. Tp skg dia ga bs berdiri, ga bisa bersuara, n melek pun agak susah sepertinya. Saya udh bawa ke klinik, katanya ada masalah sm kaki. Nah ini sebenernya knapa ya dok. Trimaksi
Dok, saya punya bubo sumateranus umur 2 bln, suara keras, aktif, blm bisa terbang. Tp skg dia sakit, ga bs berdiri, suara ga ada, melek pun agak susah sepertinya. Saya udah bawa ke klinik, katanya ada masalah sm kakinya. Itu sebernya bubo saya knp ya dok. Trimakasi
Dok kalo owl saya terlihat seperti sesak kenapa ya dok
doc elang saya mengalami torticollis..adakah dia bisa sembuh seperti sediakala atau ada obat yang bisa ngerawat elang kesayangan saya..usah seminggu dia keteleng2 gitu..bisa dijelasin doc
Misi mau nanya.. Kalo pas baru beli burhan celepuk pas dimasa karantinanya tempatnya diganti sama kandang bukan kardus dulu boleh ga? Terus disimpen dulu dikamar gelap berapa lama?kalo misalkan udah kepalang ditaro ditempat orang lalu lalang gimana?gapapa kan?
dok, celepuk saya abis berantem sama tikus. tubuhnya fine aja tapi kok badannya jd lemah kayak mau mati? cara penyembuhannya gimana? makasih
Kalo burungnya muntah makannya itu kena penyakit apa ya?
Kalo kaki elangnya mengelupas itu kenapa ya
Tolong bantuannya
dok sy plihara bubo. sudah bbrp hri ini kok mata kirinya brubah jadi kbiruan ya. sdgkn yg sblh kanan ttp hitam. ttpi gkada yg aneh. brung sy ttp lincah makannya juga ttp nafsu. kira2 knp ya dok.
cilepuk saya sakit saya udh kasih super-n tp tetep ga mau mkn, knp ya?
bop saya muntah dan lesu dok,dan g mau makan..cara penangananya gmana dok???
bop saya muntah dan lesu dok,dan g mau makan..cara penangananya gmana dok???
Dok saya mau nanya dok tolong di jawab ya dok. Burung hantu kesayangan saya kok tiba tiba sakit engga doyan makan matanya beberapa hari kemudian jadi putih, lemas tolong di jawab ya Dok itu aja makasih
Dok mau tanya, burhan celepuk saya si clowel mata kirinya berair dan nutup terus saya curiganya di patuk sama elang saya, cara penyembuhannya gimana ya dok? Terimakasih sebelumnya
dok elang sya kna frounce uda d obtin dg metrodiazole,,uda d bwa k klinik hwan mlh g bsa berdiri,,rncna saya mau infus klo boleh tau vena untuk infus dmna
Dok ad artikel ttg buffy fish owl nggk?
Dr fira kuku buffy ku kok warnanya pucet trus ada putih" kayak kapur kira" kenapa ya ?
Kak burung hantu saya kok gigitin sayapnya senditi
dok elang sya sya kok tiba tiba gak mau makan dan matax sbelah kiri tertutup trus dan tidak aktif lagi dia berumur kiaran 4-3 bln dok tlong dok
Saya punya elang hari2 nii saya liat nafsu makannya kurang...penyebabny ap....???
Saya punya elang hari2 nii saya liat nafsu makannya kurang...penyebabny ap....???
Dok saya punya elang tapi gara gara jatuh dia jadi tidak bisa berdiri , terus bagaimana cara menyembuhkannya dok ?
Dok tolong bantuin,patner saya matanya berair trus bengkak kedua selaput matanya, dan berlendir tenggorokannya, cara penanganannya bagai mana yahh tolong sarannya dok ....
Bagaimana dok penyembuhannya.. apa sja obat nya.. burhan muntah.. tdk mau mkn.. berdiri sja ga bsa.. lemah tak berdaya
Bagaimana dok penyembuhannya.. apa sja obat nya.. burhan muntah.. tdk mau mkn.. berdiri sja ga bsa.. lemah tak berdaya
dok
sy baru dpat elang liar, tersangkut di pohon yg ada benang layang nya, mnurut org yg melintas, sudah 1hari 1malam elang itu tersangkut. stlh saya turunkan, elang trsbut menjulurkan lidahnya, sy kira haus sy beri air.. tapi smpai sekarang masih menjulurkan lidahnya, sudah 6 jam
Dok crested goshawk saya lafi kritis ,terdapat 2 luka di kepala akibat cengkraman bop saya yang lapar lainnya ,sdh 24 jam masih bernapas ,saya suapin makan masih mau ,luka saya teteskan betadine saja ,mohon info lebih lanjut ny
Misi mba apa obatnya kalau elang terkena cacar. Awalnya satu terus bertamba terus. Mohin infonya mba
Saya punya elang di kasi makan dia makan tapi tidak lama kemudian di muntahin lagi
Dok tolong di jawab anak elang saya kya lesu gitu ..nafsu makan nya kurang
Bu fira mau tanya. Elang temenku matanya jadi putih semua. Dua duanya. Itu knapa dan bagaimana cara menyembuhkannya? Tolong balas bu. Terima kasih
Dok saya ada alap2 tikus, sudah hampir 5 hari gk mau makan/mogok makan. untuk fesesnya warna hijau
Dia cuman mau minum saja dok mohon bantuannya
dok merk vitamin yg cocok buat burung hantu celepuk mohon bantuanx dok
Dok saya punya burung alap alap tikus tetapi burung itu lagi dan nggak mau makan dok apa pertolongan pertama ya dok
Kalo sekitar jam 9 makan lalu jam 4 di muntahkan namun masih berbentuk utuh, kira-kira itu normal atau sakit ya?. Mohon pencerahan nya
Dokter, bop saya sudah dua minggu ini mengalami sakit dengan gejala sebagai berikut : 1. Diawali dengan nafsu makan yang tiba tiba hilang dan suara tidak keluar;
2. Ada plak seperti jamur atau luka di pangkal tengah lidahnya
3. Mata sebelah juga sering terpejam dengan kepala sering diangguk anggukkan
4. Suara nafasnya juga spt orang tidur ngorok.
Selama dua minggu ini saya berikan obat amoxan dicampur dengan flukanazol dengan takaran 1/2 ml yang saya campur dengan air kemudian saya spetkan melalui mulut, pagi dan sore. Sstelah 3 hari alhamdulilah dia sedikit mau makan tetapi masih ngorok, matanya terpejam.
Tiga hati yang lalu kemudian saya ganti obatnya dengan fariz syirup yang saya campur dengan amoxan masing masing 1/2 ml. Alhamdulilah nafsu makannya sudah meningkat dan satu puyuh habis haribpertama, kedua itu bs habis dua, tapi persoalannya mata dan ngoroknya masih bahkan terdengar cukup besar. Mohon solusinya bu dokter... Terima kasih
Serius lumpuh?
Che dm saya ga mau mkn .trs kalo udh mkn ga lama d muntahin.kira kira sakit nya apa ya.trs cara pengibatan ny gimana doc.
Che dm saya ga mau mkn .trs kalo udh mkn ga lama d muntahin.kira kira sakit nya apa ya.trs cara pengibatan ny gimana doc.
dokter burung elang saya mulut ny kok cengap cengap knp bisa begitu bru anak an brp minggu aja.
apakah anda memberikan metronidazole sudah benar dosisnya?
Dekter burung elang saya kok susah biet berdiri y,,
Dok... sudah 3 hri ne... BOP saya lesu. tidak mau makan. tdak aktif. dan didalam rongga paruhnya terdapat bercak bercak kuning dan terdapat di bagian lidah dan sisi bawah lidah. mohon penjelasannya.
Mau tanya dok kenapa elang saya makan rumput terus dia muntahkan dan muntahannya seperti gumpalan setelah itu dia makan kembali
Dok mau tanya obat buat alap2 Bwk masih kecil suaranya keluar apa yaa dok, cz'e suara dia kyak gak keluar gtu dok hbis di kasih makan dok ?
Post a Comment